Plt Bupati Bekasi Asep Surya Atmaja sidak Kantor Kecamatan Cikarang Timur dan Puskesmas Lemah Abang
BeTimes.id– Plt Bupati Bekasi, Asep Surya Atmaja, melakukan inspeksi mendadak (sidak) ke Kantor Kecamatan Cikarang Timur dan Puskesmas Lemah Abang, Kamis (15/1).
Ini komitmen Pemerintah Kabupaten Bekasi dalam memastikan kualitas pelayanan publik berjalan optimal.
Asep berdialog dengan para pegawai kecamatan, tenaga kesehatan, serta masyarakat yang tengah mengurus layanan administrasi dan pelayanan kesehatan. Ini dimanfaatkan untuk menyerap aspirasi sekaligus melihat secara langsung proses pelayanan yang diterima masyarakat.
Plt Bupati Bekasi Asep Surya Atmaja menyampaikan bahwa sidak tersebut bertujuan untuk memastikan roda pemerintahan di tingkat kecamatan berjalan dengan baik, efektif, dan sesuai dengan standar pelayanan publik yang telah ditetapkan.
“Pelayanan kepada masyarakat harus terus ditingkatkan, baik dari sisi kedisiplinan aparatur, kecepatan layanan, maupun kenyamanan fasilitas,” ujarnya.







Komentar