Djamari Chaniago Tempati Posisi Menkopolkam, Inilah Nama-nama Pejabat Kabinet Prabowo

Politik245 Dilihat

BeTimes.id– Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto mendapuk Djamari Chaniago menduduki jabatan Menteri Koordinator Politik dan Keamanan (Menkopolkam) menggantikan Budi Gunawan.

Prabowo juga menggeser Erick Thohir dari jabatan Menteri Badan Usaha Negara (BUMN) menjadi Menteri Pemuda dan Olahraga (Mempora). Setelah Imanuel Ebenezer alias Noel terjerat kasus korupsi selanjutnya Prabowo mendapuk Wakil Menteri Tenaga Kerja (Wamenaker) Afriansyah Noor. Wakil Menteri Kehutanan (Wamenhut) Prabowo mendapuk Rohmat Marzuki.

Ketua Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah didapuk Sarah Sadiqa.Untuk jabatan Kepala Badan Komunikasi Pemerintah dipercaya Angga Raka Prabowo.

Wakil Kepala Badan Gizi Nasional (BGN) didapuk Sonny Sanjaya, Wakil Menteri Koperasi (Wamenkop) dipercaya Farida Faricha. Wakil Kepala Badan Gizi Nasioal didapuk Naniek S Dayang.

Mantan Wakapolri Komjen Pol (Purn) Ahmad Dofiri didapuk menjabat Penasihat Khusus Presiden Bidang Kamtibmas dan Reformasi Polri. Presiden Prabowo mempercayakan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) kepada Muhammad Qodari. (ralian)

Komentar