Antisipasi Keracunan MBG, Mendagri Akan Gelar Rapat Zoommeeting dengan Seluruh Kepala Daerah

Uncategorized180 Dilihat

Kasatgas Percepatan Penyelenggaraan Makan Bergizi Gratis, Andri Setiawan, menyampaikan bahwa pihaknya telah berkoordinasi dengan berbagai unsur satuan tugas, termasuk Koordinator Badan Gizi Nasional (BGN) di wilayah, Puskesmas, unsur kepala dinas, serta camat untuk melakukan percepatan.

“Kita koordinasikan dengan unsur satuan tugas, mulai dari koordinator Badan Gizi Nasional yang ada di wilayahnya, Puskesmas, unsur kepala dinas dan camat yang masuk dalam satuan tugas percepatan penyelenggaraan Makan Bergizi Gratis,” ujar Andri, Minggu (28/9).

Tak hanya itu, koordinasi juga telah dilakukan dengan Koordinator Wilayah SPPG (Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi) di Kota Sukabumi untuk memastikan bahwa seluruh titik distribusi makanan menerapkan standar keamanan pangan yang ketat.

“Untuk mengantisipasi adanya potensi keracunan massal, kita juga akan undang seluruh kepala SPPG. Selain itu, kita akan menghadirkan ahli gizi yang nantinya memaparkan bagaimana menyajikan makanan agar terjauh dari potensi keracunan,” tambah Andri.

Langkah ini diambil sebagai upaya preventif, mengingat makanan yang disalurkan melalui program ini langsung dikonsumsi oleh masyarakat, termasuk kelompok rentan seperti anak-ana.

Saat ini, kata Andri, dari total 40 SPPG yang telah terbentuk di Kota Sukabumi, sebanyak 31 SPPG telah beroperasi secara aktif.

Pemerintah daerah melalui Satgas akan terus mendorong percepatan aktivasi unit-unit lainnya agar layanan makan bergizi dapat menjangkau seluruh sasaran program secara merata dan aman.

“Kita juga terus koordinasikan bagaimana MBG ini bisa berjalan secara menyeluruh. Awal minggu ini kita akan bahas dan konsolidasi secara bersama,”ujarnya. (ralian)

Komentar