Camat Cibarusah Muhamad Kurnaepi : Desa Wisata Membawa Percepatan Pembangunan Secara Terpadu

Bisnis550 Dilihat

Camat Cibarusah, Muhamad Kurnaepi

BeTimes.id-Camat Cibarusah, Muhamad Kurnaepi menginginkan pengembangan desa sesuai potensi alam sepeti dijadikan wisata yang akan membawa percepatan pembangunan secara terpadu untuk mendorong transformasi sosial, budaya dan ekonomi desa.

Muhamad Kurnaepi Rabu (18/5), mengatakan, dalam berbagai kesempatan seperti rapat minggon, sudah menyampaikan bahwa ada beberapa tempat yang sangat berpotensi jika dijadikan objek wisata, sehingga didorong agar para kades mencanangkannya sebagai desa wisata.

Yang potensial sebagai Desa Wisata, seperti desa-desa di sekitar Sungai Cipamingkis karena  karakteristik alam di sana, tinggal memodifikasinya agar objek wisata yang dimiliki berbeda dari desa wisata lainnya yang ada di Kabupaten Bekasi.

“Seperti Desa Sirnajati, Desa Ridomanah, dan Desa Ridogalih di sebelah timur  Cipamingkis dengan perbukitan dan banyak pepohonan, secara bertahap bisa melalui anggaran desa atau bekerjasama dengan pihak swasta untuk membangun sarana dan prasarana yang berkualitas,” katanya.

Melihat kondisi yang ada, memang benar jika di beberapa wilayah khususnya di tiga desa tersebut seringkali dijadikan sebagai trek bagi para penghobi sepeda yang bergerak secara rombongan. Area pesawahan, hutan bambu, serta banyaknya pepohanan yang teduh, dan jembatan bambu yang sangat fotogenik membuat trek tersebut sebagai tempat langganan mereka.

Dirinya juga menambahkan, efek domino yang dapat dirasakan oleh desa jika berhasil memanfaatkan sumber potensi alam yang ada. Maka desa tersebut akan memiliki sumber PAD tambahan serta menambah sumber kesejahteraan masyarakat melalui pengembangan ekonomi dan pemberdayaan masyarakat.

“Saya akan terus mencoba menjadi trigger (pemicu) agar desa-desa yang ada di Kecamatan Cibarusah memanfaatkan potensi yang ada. Sebab sayang sekali jika alamnya sudah mendukung tapi tidak dieksplorasi dengan optimal demi menambah kesejahteraan masyarakatnya,” tambahnya.

Camat Cibarusah sendiri pun optimis jika daerah tersebut nantinya akan berkembang mengingat kendala infrastruktur yang dalam hal ini adalah akses jalan milik Kabupaten Bekasi dari Kecamatan Cibarusah menuju ketiga desa tersebut akan dilakukan perbaikan pada tahun ini.

“Alhamdulillah, rencananya jalan tersebut menjadi salah satu realisasi dari Musrenbang tahun ini,” ujarnya.(***)

Komentar